SLB D YPAC BANDUNG

Penyerahan Cendera Mata kepada Manajemen Hotel Grand Mercure Bandung

Kepala SLB-D YPAC Bandung ditemani Wakil Kepala Sekolah bagian Kesiswaan mengunjungi Hotel Grand Mercure Bandung pada hari Rabu (4/1). Kunjungan tersebut dalam rangka silaturahmi dan juga penyerahan cendera mata dari SLB-D YPAC Bandung kepada pihak Hotel Grand Mercure sebagai bentuk apresiasi serta terima kasih kepada Hotel Grand Mercure Bandung yang sudah memberikan kesempatan dalam memperkenalkan industri perhotelan kepada siswa-siswi SLB-D YPAC Bandung.

Sebelumnya, pada tanggal 1 Desember 2022, dua siswa SLB-D YPAC Bandung diundang untuk mengikuti kegiatan Pengenalan Industri Perhotelan yang dilaksanakan di Hotel Grand Mercure Bandung. Kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari acara Accor World Duo Days dalam rangka menyambut Hari Disabilitas Internasional yang diadakan oleh Hotel Grand Mercure Bandung. Dalam kegiatan tersebut kedua siswa SLB-D YPAC Bandung diberi kesempatan untuk mengenal aktivitas perhotelan. Rahil Budi Arum (Rahil), siswi kelas X SMALB SLB-D YPAC Bandung, diberi kesempatan untuk mengenal salah satu pekerjaan bagian Linen untuk merecord cucian tamu dan pegawai. Sementara Agung Ilham Santosa (Agung), siswa kelas X SMALB SLB-D YPAC Bandung, mendapat kesempatan untuk belajar menjadi operator hotel. Kegiatan tersebut berjalan dengan cukup lancar. Meskipun dengan segala kesulitan dan kekurangannya, kedua siswa SLB-D YPAC Bandung tampak menikmati kegiatan yang berlangsung sekitar 3 jam tersebut.

Kepala SLB-D YPAC Bandung sangat berterima kasih kepada Manajemen Hotel Grand Mercure Bandung. Beliau berharap agar kegiatan semacam ini dapat terus dilaksanakan agar para siswa yang memiliki keterbatasan mendapat pengetahuan tentang dunia industri sehingga ke depannya mereka juga mampu bersaing dan diterima di dunia kerja.

 

Kepala SLB-D YPAC Bandung ditemani Wakasek bagian Kesiswaan menyerahkan cendera mata berupa lukisan karya siswa SLB-D YPAC Bandung kepada Manajemen Hotel Grand Mercure Bandung. (4/1)
 Yuk, intip keseruan Rahil dan Agung dalam kegiatan tersebut pada video berikut!

 

Rahil merecord data cucian tamu dan pegawai

 

Agung mempelajari pekerjaan bagian operator hotel

Sumber video: Dokumentasi Manajemen Hotel Grand Mercure Bandung 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *